Kebodohan dan Kesombongan

Rabu, 01 April 2009 komentar

Sebuah ungkapan mengatakan, “Tidak ada yang tidak diketahui oleh orang bodoh”. Sekilas bermakna pertentangan, akan tetapi mungkin itulah ungkapan yang paling tepat.

Kebodohan adalah sebuah dinding yang melingkupi seluruh sisi, menutupi pandangan di segala arah. Begitulah keadaan orang bodoh, pandangannya tertutup dari pengetahuan di luar dinding yang melingkupinya, karena itu ia merasa mengetahui segalanya justru karena ia tidak mengetahui apapun. Karenanya kebodohan adalah kesombongan.

Orang yang tidak berpengetahuan akan merasa mengetahui segalanya; kesombongan. Orang yang sombong akan merasa dirinya paling berpengetahuan, karena ia tidak mengetahui bahwa setiap sesuatu memiliki pengetahuannya sendiri; kebodohan. Itulah kesombongan yang sama juga berarti kebodohan tadi.

Dalam ungkapan lain, “Seperti katak dalam tempurung” begitulah keadaan keduanya, merasa telah melihat dan menguasai segalanya. Yang sebenarnya, justru kemampuannyalah yang sangat terbatas untuk memahami bahwa diatas segala pengetahuan dan kebesaran ada ke-Mahatahu-an dan ke-Mahabesar-an.

Hanya Tuhan yang Maha Tahu.

komentar

Posting Komentar