Sebuah Kata

Rabu, 01 April 2009 komentar: 1


Mulanya hanyalah sebuah kata dan satu kata itu begitu indah, menjadikan sesuatu menjadi lebih nyata di pikiranmu bahkan saat sesuatu itu tak ada di depanmu. Lalu ia pun mencari kata lain, yang cocok untuk sesuatu yang lain. Tujuannya sama; agar semakin banyak hal indah menjadi lebih indah, agar banyak hal dapat dibawa oleh pikiran dan diberikan pada yang lain untuk bersama menikmati keindahan.

Mungkin demikianlah dimulainya sebuah bahasa, menjadikan keindahan menjadi lebih nyata meski tak ada di depanmu. Menjadikan sesuatu dapat diyakini meskipun jauh tak terlihat. Dari sini, bukankah bahasa adalah penemuan yang teramat indah? Yang sepenuhnya digunakah untuk menyatakan keindahan dan tujuan-tujuan yang indah, maka mengapakah kita harus menggunakannya untuk tujuan yang lain?

Karena itu, mari kita katakan dengan indah agar keindahan menjadi lebih indah, dan kata-kata itupun menjadi sebuah keindahan.
Hanya Tuhan yang Maha Tahu).

komentar: 1

Posting Komentar